Pusat Studi SMONAGENES telah melaksanakan Webinar Series yang kedua pada Sabtu, 26 Maret 2022. Webinar yang dihadiri kurang lebih 54 orang dari berbagai latar belakang ini mengangkat tema yang sangat menarik yaitu “Pemilihan dan Penggunaan Kosmetik yang Aman, Tepat, dan Sehat”. Dr. dr. Sinta Murlistyarini Sp.KK (K)  dan apt. Oktavia Eka Puspita, S.Farm., M.Sc hadir dalam webinar ini sebagai pakar keamanan kosmetik dan kesehetan kulit baik dari segi dermatologi, venereologi, dan farmasi.

Agenda dibuka dengan penyampaian sambutan dari Ketua Pusat Studi SMONAGENES, Prof. Fatchiyah, M.Kes., Ph.D dan dilanjutkan dengan sesi inti webinar yang dimoderatori oleh Ernanin Dyah Wijayanti, S.Si., M.P. Sebagai pemateri, Dr. dr. Sinta Murlistyarini Sp.KK (K) menyampaikan dengan detail mengenai ilmu dasar  kulit dan bagaimana hubungannya dengan pemilihan kosmetik yang tepat. Kulit manusia pada dasarnya terbagi menjadi 6 jenis dan masing-masing memiliki karakter tersendiri. Kulit tersusun atas lapisan epidermis dan dermis, lapisan kulit inilah yang harus dijaga kondisi dan fungsinya untuk mendapatkan kulit yang sehat. Karenanya, penting bagi konsumen untuk memilih kosmetik yang sesuai dengan tipe kulitnya. Kerutan, jerawat, flek, dan penuaan kulit merupakan beberapa masalah kulit yang umum ditemukan, adapula permasalahan kulit yang disebabkan oleh paparan sinar UVA atau UVB seperti kanker kulit dan sun burn. “Permasalahan kulit dapat diatasi dengan menggunakan kosmetik yang sesuai dengan permasalahan kulit, hindari kandungan hidroquinon dan steroid tinggi serta merkuri, hindari pula penggunaan kosmetik yang tidak dalam pengawasan dokter” ujar beliau. “Penggunaan kosmetik memang perlu dipilih secara hati-hati” tambahnya.

Kemudian di sesi kedua, apt. Oktavia Eka Puspita, S.Farm., M.Sc menjelaskan dengan rinci apa itu kosmetik dan bagaimana cara mengetahui keamanannya. Kosmetik dapat dikatakan aman ketika bahan yang terkandung sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku dan terdaftar legalitasnya pada BPOM. Perlu juga dilakukan pengecekan dari segi kemasan, label, izin edar, dan tanggal kadaluwarsanya sebelum dipakai. “Bahan dalam kosmetik dapat kita ketahui fungsi kesehatannya bagi kulit dengan mencarinya di website. Tujuannya untuk mengetahui bahan yang tepat bagi keperluan kulit kita serta bahan yang penggunaannya dibatasi BPOM” papar apt. Oktavia (nrn).